LOMBA MEWARNAI GEBYAR ANAK PAUD DESA TERONG
Anantea Resiwi 27 November 2019 08:44:45 WIB
TERONGNEWS.
Hari Selasa, 26 November 2019, Balai Desa Terong tampak sangat riuh dengan kehadiran adik-adik PAUD dari seluruh pedukuhan di Desa Terong. Sejak pagi adik-adik PAUD dengan ditemani orangtuanya sudah berbondong-bondong memenuhi pendopo Balai Desa Terong, bahkan hingga ke tenda luar pendopo. Adik-adik PAUD dari Sembilan pedukuhan di Desa Terong ini sudah sangat siap dengan alat mewarnai dan meja lipat mereka karena pagi tadi diadakan lomba mewarnai dalam rangka Gebyar Anak PAUD Desa Terong.
Acara ini merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan Desa Terong untuk meningkatkan kreatifitas adik-adik Pendidikan Anak Usia Dini. Hal ini patut menjadi perhatian karena anak-anak perlu diberi kebebasan dal mengeskpresikan imaginasinya. Sehingga orangtua atau siapapun yang mendampingi adik-adik PAUD pagi tadi tidak diperkenankan untuk mengarahkan ataupun mengajari adik-adik dalam mewarnai. Dihimbau pula oleh dewan juri agar adik-adik dapat mewarnai sesuai kreatifitasnya masing-masing dan tidak boleh dipaksa juga.
Setelah 1 jam berlalu, tibalah saatnya untuk mengumpulkan hasil mewarnai adik-adik PAUD. Selama masa penilaian yang dilakukan oleh para juri ( Ibu Sriyati, S.Pd. PAUD dan Bapak Ipung) acara pagi tadi diselingi dengan pembagian doorprize yang salah satunya dibagikan oleh Bunda PAUD Kabupaten Bantul. Akhirnya didapatkan 4 pemenang lomba mewarnai dari 4 SPS antara lain:
Juara 1 Robbi Khoirul Ikhwan dari SPS Sakura
Juara II Kania N.P. dari SPS Anggrek Ceria
Juara III Aliya Putri Zahrani dari SPS Matahari
Harapan 1 Pundy Enjiyani Tereshia dari SPS Dahlia
Diharapkan dengan adanya lomba mewarnai ini adik-adik usia PAUD dapat lebih terpacu untuk terus berlatih dan mengembangkan kreatifitasnya.
Komentar atas LOMBA MEWARNAI GEBYAR ANAK PAUD DESA TERONG
Formulir Penulisan Komentar
PAMONG KALURAHAN
AYO PAJAK DI KALURAHAN
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Syawalan LKK di Kalurahan Terong
- Apel Pagi Pertama Setelah Hari Raya Idul Fitri
- AGENDA BULAN MARET 2025
- Safari Tarawih dan Peringatan Nuzulul Qur'an di Pedukuhan Kebokuning
- Pengajian Jum'at Pagi Ramadhan 1446 H Lintas Sektor Kapanewon Dlingo
- Musyawarah Kalurahan Terkait Data Kemiskinan dari Aplikasi Sidamesra
- Apel Rutin Senin Pagi di Kalurahan Terong
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
