Musyawarah Kalurahan: Pengesahan RKPKal tahun 2022

Administrator 19 Oktober 2021 15:14:37 WIB

TERONGNEWS.

Agenda Tahunan Musyawarah Kalurahan (MUSKAL), yang di adakan di Kalurahan Terong, menjadi agenda penting yang dihadiri para pamong kalurahan beserta para jajaran pemerintahan di Kalurahan Terong dan juga beberapa perwakilan dari tokoh masyarakat. Agenda yang dilaksanakan pada tanggal 19 Oktober 2021 pada pukul 13.00 WIB ini membahas dan menyetujui rancangan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Kalurahan tahun 2022 yang telah disusun oleh Tim RKP 2022.

Dalam kegiatan ini, Lurah Terong, Sugiyono, S.E. menjadi narasumber dan mengharapkan pembangunan di Kalurahan Terong dapat terealisasi sesuai dengan visi dan misi Kalurahan Terong kedepannya. Sugiyono, S.e. juga mengharapkan agar Rencana Kerja Pemerintah (RKP) dapat diwujudkan menjadi APBKal 2022, pada tanggal 10 Desember 2021.

Tidak hanya itu, Sugiyono, S.E. juga menyampaikan apresiasi atas kinerja tim RKP dalam menyusun dan menganggarkan RKP tahun 2022 tanpa mengenal waktu. (Kontributor_RioAnanto_UMBY)

Komentar atas Musyawarah Kalurahan: Pengesahan RKPKal tahun 2022

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

PAMONG KALURAHAN

PENGUMUMAN

JEMPOL SI PANDA (Jemput Bola Potensi Pajak Kendaraan) Bermotor R2 & R4 Setiap hari Selasa ( Minggu ke-2 & Minggu ke-4 ) Bertempat di Kantor Kalurahan Terong Pukul 09.00 - 11.00 WIB

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutube

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License