Penyuluhan Pencegahan Stunting di Pedukuhan Terong I

Administrator 09 Oktober 2024 09:15:29 WIB

TERONGNEWS

Minggu, 06 Oktober 2024 bertempat di Gedung TPA Terong I Pemerintah Kalurahan Terong bersama dengan tim dari Puskesmas Dlingo II mengadakan penyuluhan pencegahan stunting yang dihadiri oleh ibu balita serta ibu hamil. Stunting merupakan salah satu program utama pemerintah sehingga memang sedang diusahakan untuk mengurangi angka stunting di Kabupaten Bantul ini.

Stunting sangat erat hubungannya dengan asupan makanan pada anak sehingga dalam kesempatan penyuluhan ini didampingi oleh Ahli Gizi dari Puskesmas Dlingo II Rahmat SuryaN. STR.Gz, RD. Beliau menyampaikan makanan makanan apa saja yang memang harus dihindari oleh anak apalagi mengingat banyaknya kasus yang beredar banyak anak mengalami cuci darah( gangguan nutrisi ginjal).

Sebagai orangtua harus pintar memilih dan memilah makanan yang baik dan halal untuk anak karena bisa berpengaruh pada tumbuh kembang anak juga. Selain memilih bahan makanan yang baik untuk anak para orangtua juga harus memperhatikan kebersihan saat memasak dengan membiasakan cuci tangan saat memasak,  Pisahkan bahan mentah dan matang serta memasak suhu 70° dapat memberi kepastian keamanan.

Eni Maryuni Bidan Puskesmas Dlingo II juga memberikan materi terkait dengan penyakit cacingan pada anak yang ternyata memang berpengaruh terhadap berat badan dan tumbuh kembang anak. Adapun penyebab cacingan antaralain lingkungan yang tidak higienis, makanan tidak sehat seperti gorengan dipinggir jalan yang kurang terjaga kebersihannya. Dampak cacingan pada anak antarlain anemia, gangguan konsentrasi, tumbuh kembang anak terganggu / stunting. Pemerintah memberikan program untuk mengatasi cacingan seperti pemberian obat pencegahan massal dan terapkan perilaku hidup bersih, menggalakkan untuk rajin cuci tangan, tidak BAB sembarangan, serta setaun 2 kali diberikann obat cacing untuk usia 12 bulan-12 tahun pada bulan April dan oktober.

Komentar atas Penyuluhan Pencegahan Stunting di Pedukuhan Terong I

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

PAMONG KALURAHAN

PENGUMUMAN

JEMPOL SI PANDA (Jemput Bola Potensi Pajak Kendaraan) Bermotor R2 & R4 SETIAP HARI SELASA Bertempat di Halaman Kantor Kalurahan Terong Pukul 09.00 - 11.00 WIB

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutube

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License