MERTI DUSUN PEDUKUHAN TERONG II DESA TERONG

Administrator 12 Oktober 2016 17:31:21 WIB

TERONG NEWS.

Rabu, 12 Oktober 2016 di Balai Desa Terong Pedukuhan Terong II menggelar Kenduri Akbar dalam rangka Merti Dusun . Walaupun belakangan Tradisi Merti Dusun sudah banyak yang meninggalkan namun Pedukuhan Terong II tetap ingin melestarikan budaya yang sudah hampir punah ini. Kenduri Agung dihadiri oleh warga masyarakat mulai dari anak kecil hingga para orangtua dan lansia dan beberapa  tamu undangan.

Acara merti dusun ini dilaksanakan mulai pukul 13.00 WIB-selesai. Kenduri Akbar dimulai dengan pembagian berkat/ makanan yang dibuat oleh warga Terong II yang diberikan kepada seluruh tamu undangan yang hadir. Berkat ini bertujuan sebagai simbol sedekah warga atas rasa syukur kepada Allah yang telah memberikan limpahan Karunia yang bisa berupa hasil panen, keselamatan, kesehatan dan ketentraman selama 1 tahun ini dan supaya tahun depan pedukuhan Terong II bisa terhindar dari segala musibah. Merti dusun ini biasanya dilakukan pada tanggal dan bulan tertentu dalam kalender jawa.kemudian malam harinya dilanjutkan dengan Pengajian Akbar dengan Pembicara Bapak Sutardjo dari Ngoro-Oro ,Patuk, gunung Kidul Yogyakarta.

Kita sebagai generasi sekarang hendaknya tetap menjaga dan melestarikan adat istiadat nenek moyang kita dengan persektif kita tetap hanya menyembah Kepada-Nya. Karena jika bukan kita, maka lamban laun acara seperti Merti Dusun bisa punah dengan berjalannya waktu. Merti Dusun ini juga bisa meningkatkan interaksi antar manusia, Manusia dengan Tuhan serta manusia dengan dunia lain/arwah para leluhur di Dusun Terong II ini.

Komentar atas MERTI DUSUN PEDUKUHAN TERONG II DESA TERONG

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

PAMONG KALURAHAN

PENGUMUMAN

JEMPOL SI PANDA (Jemput Bola Potensi Pajak Kendaraan) Bermotor R2 & R4 SETIAP HARI SELASA Bertempat di Halaman Kantor Kalurahan Terong Pukul 09.00 - 11.00 WIB

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutube

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License